8 Makanan Yang Mengandung Kalium Tinggi

Posted on

8 Makanan Yang Mengandung Kalium Tinggi – Ketika kita berbicara tentang vitamin dan mineral untuk kesehatan yang baik, zat besi dan kalsium adalah bagian dari pemenuhan nutrisi dan gizi yang penting untuk tubuh. Tidak Tapi ada mineral lain yang sebenarnya penting untuk tubuh yaitu kalium.

[device] [/device] [notdevice] [/notdevice]

Kita semua tahu bahwa kekurangan kalsium akan berdampak pada tulang dan gigi yang tidak kuat. Kekurangan zat besi akan menyebabkan anemia dan penyakit lainnya. Tetapi bagaimana dengan kalium? Manfaat apa yang diberikan kalium untuk tubuh kita? Dalam artikel 8 Makanan Yang Mengandung Kalium Tinggi ini anda dapat mengetahui apakah arti pentingnya Kalium bagi tubuh dan dariama saja sumber kalium yang terdapat dalam makanan.

Peran Penting dan Manfaat Kalium Untuk Tubuh

Kalium salah satu mineral yang dibutuhkan oleh tubuh karena dapat mencegah beberapa masalah kesehatan dan tentunya memiliki peran penting seperti kalsium dan zat besi.

1. Stroke

Mengonsumsi makanan yang mengandung banyak kalium membantu membuat otak berfungsi secara normal. Bahkan untuk jumlah kalium tertentu akan meningkatkan suplai oksigen ke otak dan   peningkatan fungsi kognitif.

2. Mengontrol gula darah

Kalium juga menjaga gula darah tetap normal. Sedangkan saat penurunan tingkat kalium terjadi dapat berdampak pada tekanan gula darah yang juga ikut menurun.

3. Tekanan darah

Ini mungkin salah satu fungsi yang paling penting dari kalium. Kalium membantu tekanan darah Anda tetap normal.

4. Kesehatan jantung

Dengan tekanan darah di bawah kontrol, maka akan berdampak positif pada kesehatan jantung Anda.

5. Kesehatan tulang

Untuk memiliki tulang yang sehat, kalsium saja tidak cukup. Anda membutuhkan dosis yang baik dari potasium yang memainkan peran penting dalam menetralisir berbagai asam dalam tubuh yang akan membantu dalam menjaga dan mempertahankan kalsium.

Berikut di bawah ini terdapat 8 Makanan Yang Mengandung Kalium Tinggi mulai dari macam macam buah hingga sayuran yang sering kita jumpai di kehidupan kita sehari-hari dan dapat membantu kita untuk mendapatkan asupan kalium dari makanan yang kita makan. Setelah Anda mengetahui manfaat dari kalium untuk tubuh dan kesehatan, saatnya untuk Anda mulai mengonsumsi makanan yang diketahui mengandung banyak kalium, seperti yang dapat Anda simak pada artikel 8 Makanan Yang Mengandung Kalium Tinggi di bawah ini.

8 Makanan Yang Mengandung Kalium Tinggi

1. Tomat

Baik dalam kondisi mentah, saos,  jus atau dibuat menjadi sup, tomat menjadi salah satu buah yang memiliki kandungan kalium didalamnya. Tomat menjadi macam macam buah yang termasuk dalam 8 Makanan Yang Mengandung Kalium Tinggi terutama apabila tomat sudah diolah seperti dalam bentuk saus atau pasta. Tomat yang dikeringkan juga menjadi sumber kalium dalam jumlah yang tinggi yaitu 1800mg kalium dalam 55 gram. Tidak hanya itu tomat yang dikeringkan selain tinggi kalium, tetapi tinggi juga akan serat, vitamin C dan proteinnya sehingga sangat baik terutama dalam hal meningkatkan imunitas dari tubuh.

2. Ubi jalar

Direbus, kukus, grill atau tumbuk, tidak peduli dalam bentuk apa Anda mengonsumsi salah satu jenis umbi ini Anda akan mendapatkan manfaat kalium yang terdapat di dalamnya. Untuk itu tidak heran jika ubi jalar dimasukkan dalam 8 Makanan Yang Mengandung Kalium Tinggi. Dibandingkan buah pisang jumlah kalium yang terkandung dalam ubi lebih tinggi. Kandungan kalium di dalam satu buah ubi yang memiliki ukuran sedang bisa mencapai 700mg. Sehingga ubi jalar dapat dikatakan sebagai sumber kalium. Tidak hanya itu, kalori yang rendah dari ubi dapat digunakan untuk orang-orang yang ingin melangsingkan tubuh. Selain itu ubi juga tinggi akan serat, beta karoten dan juga karbohidrat, selain rasanya yang lezat.

3. Pisang

[device] [/device] [notdevice] [/notdevice]

Mengonsumsi satu buah pisang setiap pagi baik untuk kesehatan dan pemenuhan kalium untuk tubuh Anda. Tidak heran apabila buah pisang termasuk dalam macam macam buah yang terdapat dalam 8 Makanan Yang Mengandung Kalium Tinggi. Di dalam satu buah pisang sendiri terkandung kalium yang berjumlah 400mg.  Sehingga buah pisang dapat dikatakan sebagai sumber kalium. Tidak hanya itu, buah pisang yang berwarna kuning ini juga memiliki karbohidrat yang dapat membuat perut terasa kenyang dan dapat membantu metabolisme tubuh. Selain jumlah kalium yang tinggi pisang juga mengandung vitamin B6 dan vitamin C. Maka dari itu buah pisang menjadi salah satu cemilan sehat yang memiliki energi yang tinggi dan baik untuk para atlet.

4. Sayuran Berdaun Hijau Gelap

Sayuran hijau sudah seharusnya menjadi santapan harian yang wajib untuk dikonsumsi. Beberapa sayuran hijau berdaun gelap  menjadi salah satu makanan yang kaya akan kalium seperti daun bit merah dan lobak putih. Tidak hanya itu berbagai sayuran lain menjadi sumber kalium yang terbaik, contohnya bok choy, bayam begitu juga dengan brokoli.  Sayuran berdaun hijau gelap ini juga memiliki gizi yang tinggi namun rendah kalori. Sehingga cocok untuk para wanita untuk melangsingkan tubuh. Karena sumber kalium yang terkandung di dalamnya maka dari itu sayuran berdaun hijau gelap dapat dijadikan  salah satu dari 8 Makanan Yang Mengandung Kalium Tinggi.

5. Kacang Merah

Baik itu dalam bentuk apapun, kacang merah adalah makanan sehat yang kaya kalium. Bagi anda para pecinta es kacang merah tentu sangat senang akan hal ini. Di dalam 185 gram kacang merah terkandung jumlah kalium sebesar 600mg. Sehingga kacang merah dapat dikatakan sebagai sumber kalium. Kacang merah sering ditemui dalam sajian es ataupun salad. Maka tak heran apabila kacang merah termasuk dalam 8 Makanan Yang Mengandung Kalium Tinggi.

6. Yogurt

Produk susu ini sering dikenal karena kualitasnya yang menyehatkan usus yang juga menjadi sumber dari  kalium. Di dalam satu cangkir yogurt mengandung kalium 300 mg hingga 500 mg. Maka dari itu Yogurt termasuk dalam8 Makanan Yang Mengandung Kalium Tinggi. Selain rasanya yang enak yogurt yang merupakan sumber kalium ini juga dapat dinikmati dengan berbagai macam bahan tambahan dan cocok untuk orang yang sedang melakukan program diet.

7. Sayuran dan Buah Berwarna Oranye

Wortel, pepaya, labu, jeruk hanya beberapa nama macam macam buah berwarna oranye yang mengandung sejumlah kalium di dalamnya. Beberapa penelitian mengatakan bahwa macam macam buah yang memiliki warna orange selain mengandung kalium bisa juga digunakan untuk mencegah penyakit jantung koroner dan stroke. Selain itu buah-buahan berwarna orange dapat digunakan untuk menyembuhkan diare. Karena kandungan kalium di dalamnya maka dari itu buah-buahan yang memiliki warna orange dapat dimasukkan ke dalam 8 Makanan Yang Mengandung Kalium Tinggi.

8. Susu

Meskipun diketahui lebih banyak kandungan kalsium di dalamnya,  susu juga merupakan sumber potasium yang baik. Minum susu 2 gelas sehari akan memenuhi kebutuhan kalium harian Anda. Di dalam satu cangkir susu mengandung kalium sebesar 300mg. Sedangkan susu bebas lemak atau yang sering disebut low fat mengandung hampi 400mg kalium dalam satu cangkirnya. Tidak heran susu termasuk dalam 8 Makanan Yang Mengandung Kalium Tinggi.

Sekian artikel mengenai 8 Makanan Yang Mengandung Kalium Tinggi, semoga dapat membantu dan artikel diatas bermanfaat hingga bisa menambah wawasan dari kita untuk lebih mengenal kalium dan bagaimana bisa mendapatkannya dari makanan yang kita asup sehari-hari.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *