Beberapa Jenis Makanan Yang Harus Dihindari Saat Diet

Posted on

Beberapa Jenis Makanan Yang Harus Dihindari Saat Diet – Memiliki tubuh yang ideal merupakan dambaan setiap orang, terutama wanita. Berbagai cara dilakukan untuk membentuk badan yang ideal. Baik itu meninggikan badan maupun melangsingkan badan, agar tinggi dan berat badan seimbang. Salah satu cara yang dilakukan untuk melangsingkan badan agar terlihat ideal yaitu dengan melakukan diet. Apa sih sebenarnya arti diet tersebut? Diet menurut KBBI adalah adanya aturan makanan khusus yang bertujuan untuk kesehatan (biasanya atas petunjuk dari dokter). Saat diet, tidak semua jenis makanan boleh dikonsumsi. Beberapa jenis makanan yang yang harus dihindari saat diet harus memiliki nutrisi yang pas dan cocok sehingga dapat dijadikan menu untuk diet.

Beberapa Jenis Makanan Yang Harud Dihindari Saat Diet

Agar diet yang dilakukan berhasil, ada makanan yang menjadi pantangan bagi program diet untuk dihindari. Makanan apa sajakah yang tidak boleh dikonsumsi saat diet? Berikut ini beberapa jenis makanan yang harus dihindari saat diet :

1. Nasi Putih

Tahukan Anda, beberapa jenis makanan yang harus dihindari salah satunya yaitu nasi putih dapat menyebabkan berat badan Anda menjadi bertambah? Nasi putih merupakan makanan pokok yang biasa kita konsumsi sehari-hari. Mengkonsumsi nasi putih dapat meningkatkan kadar gula darah. Sebanyak 175 kalori ditemukan dalam 100 gram nasi putih. Memang ini dirasa cukup tinggi, apalagi untuk orang yang memiliki keinginan berdiet dengan menghitung kalori yang diasup. Biasanya saat mengkonsumsi nasi putih, kenaikan kadar gula darah meningkat karena tubuh akan memproses lebih cepat. Hal tersebut dapat memicu keinginan untuk makan lebih banyak bahkan ngemil yang akan membuat tubuh Anda justru mengalami kegemukan. Agar program diet Anda berhasil, ganti asupan karbohidrat Anda dengan karbohidrat kompleks, salah satunya yaitu beras merah.

2. Pemanis Buatan

Salah satu faktor yang dapat menyebabkan kegemukan yaitu kadar kalori yang terlalu tinggi. Salah satu penyebab meningkatnya kalori pada tubuh yaitu terlalu banyak mengkonsumsi makanan atau minuman yang mengandung pemanis buatan. Untuk mendapat hasil yang maksimal pada program diet Anda, hindari makanan dan minuman yang mengandung pemanis buatan.

3. Penyedap Rasa

Penyedap rasa memiliki dampak yang dapat mengancam gagalnya program diet Anda. Penyedap rasa termasuk dalam beberapajenis makanan yang harus dihindari saat diet. Yang lebih menakutkannya lagi, penggunaan penyedap makanan dalam waktu dekat maupun panjang, sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh. Rasa sedap serta gurih pada makanan yang mengandung penyedap rasa terlalu banyak, dapat memicu timbulnya rasa ingin makan atau ngemil yang lebih tinggi. Dampak lain dari penyedap rasa bagi kesehatan yaitu sakit kepala, mual, sakit pada bagian dada, sesak nafas, gampang mengalami kesemutan serta gangguan pada jantung.

4. Gorengan

Jenis makanan yang satu ini memang enak untuk dikonsumsi, baik sebagai cemilan bahkan sebagai lauk untuk menemani menu makan Anda. Saat melakukan diet, gorengan bahkam segala jenis makanan yang digoreng, menjadi salah satu jenis makanan yang tidak baik untuk dikonsumsi. Hal ini disebabkan karena gorengan memiliki kadar kolesterol yang sangat tinggi serta kandungan lemak jenuh yang susah untuk dicerna sehingga menyebabkan penumpukan lemak pada tubuh. Saat diet, pastikan Anda untuk tidak mengkonsumsi segala jenis makanan yang dimasak dengan cara digoreng. Pilihlah menu makanan yang dibuat dengan cara direbus ataupun dikukus agar tidak memicu timbulnya penumpukan lemak pada tubuh yang dapat mengakibatkan kegemukan bahkan perut buncit.

Beberapa Jenis Makanan Yang Harud Dihindari Saat Diet

5. Makanan dan Minuman Kemasan

Makanan dan minuman kemasan memang cenderung praktis dan mudah untuk dikonsumsi. Meskipun begitu, makanan serta minuman kemasan memiliki kandungan yang kurang baik bagi kesehatan serta program diet Anda. Dalam makanan kemasan, mengandung zat pemanis atau penyedap rasa yang dapat memicu kegemukan. Kandungan pada minuman kemasan, baik itu minuman jus buah yang baik untuk kesehatan, tetap tidak baik karena mengandung pemanis buatan atau kadar gula yang cukup tinggi. Buatlah cemilan atau minuman yang sehat untuk menu diet Anda, seperti buah ataupun jus buah yang dibuat sendiri.

6. Jus Buah Dalam Kemasan

Jus buah dalam kemasan memang terlihat aman dan baik untuk kesehatan termasuk untuk menu diet. Namun seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, meskipun terbuat dari buah yang bermanfaat baik untuk tubuh, jus buah dalam kemasan cenderung kurang baik karena mengandung pemanis buatan. Jadi usahakan untuk membuat jus buah sendiri dengan kadar gula yang rendah tentunya, selain baik dan sehat untuk tubuh, dapat membantu proses diet Anda.

7. Makanan Cepat Saji

Beberapa jenis makanan yang harus dihindari saat diet adalah makanan cepat saji atau junkfood memang menggiurkan karena rasanya yang nikmat. Namun dibalik rasanya yang nikmat, mengkonsumsi makanan cepat saji sangat tidak baik untuk Anda yang sedang melakukan program diet. Dalam makanan cepat saji mengandung kolesterol serta lemak yang dapat memicu kegemukan. Selain itu banyak sekali dampak yang akan ditimbulkan dari mengkonsumsi makanan cepat saji ini yang kurang baik bagi kesehatan.

Beberapa Jenis Makanan Yang Harud Dihindari Saat Diet

8. Coklat Olahan

Coklat sebenarnya memiliki manfaat yang sangat baik untuk kesehatan. Namun, pada coklat olahan seperti yang banyak beredar di pasaran dengan merk yang berfariasi, kandungan zat yang bermanfaat bagi kesehatan berkurang. Coklat olahan justru cenderung mengandung pemanis buatan serta lemak dengan kadar yang cukup tinggi. Mengkonsumsi coklat bahkan makanan yang mengandung coklat lebih banyak, dapat menimbulkan resiko kenaikan berat badan. Jadi, hindari mengkonsumsi coklat dengan jumlah yang banyak untuk menghindari kenaikan berat badan sehingga program diet Anda berhasil.

9. Mie Instan

Makanan yang satu ini memang sudah tidak asing lagi. Bahkan banyak sekali orang yang mengkonsumsi makanan ini dalam setiap harinya. Mie instan juga termasuk dalam beberapa jenis makanan yang harus dihindari saat diet . Mie instan selain memiliki rasa yang nikmat serta cara memasaknya yang simpel dan mudah, makanan yang satu ini memiliki banyak varian rasa. Selain itu, harganya yang murah dan terjangkau, mengkonsumsi satu bungkus mie instan sudah cukup mengenyangkan perut. Namun dibalik semua itu, mengkonsumsi mie instan dapat memberikan dampak yang tidak baik bagi kesehatan tubuh. Salah satu dampak mengkonsumsi mie instan yaitu dapat meningkatkan kadar kolesterol pada tubuh karena kandungan garam atau MSG pada mie instan yang cukup tinggi. Untuk itu, hindari mengkonsumsi mie instan saat diet. karena dapat memicu kenaikan berat badan.

10. Minuman Bersoda

Minuman bersoda memang memiliki rasa yang nikmat dan menyegarkan, apalagi bagi mereka yang sudah terbiasa mengkonsumsi minuman tersebut. Dibalik rasanya yang menyegarkan, minuman bersoda cenderung berbahaya bagi kesehatan tubuh, apalagi untuk Anda yang sedang menjalankan progaram diet. Mengkonsumsi minuman bersoda dapat menimbulkan obesitas atau perut yang buncit. Hal ini jelas sekali bertolak belakang dengan harapan Anda yang sedang menjalankan diet. Kandungan gula pada minuman bersoda sangat tinggi, bahkan kadar gula pada minuman bersoda mencapai 4 kali lipat lebih tinggi dari pada minuman yang dibuat dengan gula alami.

11. Santan

Santan termasuk juga dalam beberapa jenis makanan yang harus dihindari saat diet, santan sering sekali digunakan sebagai bahan makanan atau minuman khas Indonesia. Penggunaan santan pada makanan atau minuman akan menambah rasa gurih pada makanan tersebut. Banyak sekali jenis makanan serta minuman yang mengandung santan, seperti opor, gulai, rendang, serta masih banyak lagi. Pada saat diet, hindari mengkonsumsi makanan atau minuman yang mengandung santan. Santan mengandung lemak jenuh dan lemak trans yang tidak baik bagi tubuh, salah satunya dapat meningkatkan kadar kolesterol yang dapat membuat tubuh menjadi lebih gemuk.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *